Cosmobikers Lovers – Salah satu tujuan dibuat One Team Café di area TDR Technology Center, yakni tempat kongkow teman-teman pehobi motor. Mereka berkumpul, bercanda sesama, dan saling bertukar informasi seputar dunia otomotif.
Disini, Anda bisa ditemani secangkir kopi hangat sembari menunggu kuda tunggangan kalian diservice. Fasilitas internet selalu tersedia buat Anda yang mau menyelesaikan pekerjaan kantoran yang tertunda. Anda mungkin ingin mengambil gambar, disini tersedia beberapa spot dan latar sesuai keinginan kalian.
Selain One Team Café, ada juga Showroom area berkelas dan termodern se Asia Tenggara. Lokasi eksplor kebutuhan kendaraan roda dua Anda lengkap tersedia disini. Mulai dari HANDLING, POWER, STYLE, & MAINTENANCE. Tersedia juga Dyno tes, buat Anda yang masih penasaran dan ingin mengetahui performa mesin motor Anda.
One Team Café benar-benar terbukti menjadi titik pertemuan pehobi kendaraan roda dua. Ada cerita unik yang terjadi beberapa waktu lalu ditempat tongkrongan berkelas tersebut. Empat riders tidak disangka-sangka pernah berteman.
Riders Xmax, broer Andi dan riders ADV broer Abel. Kedua riders tersebut pernah bekerja dalam satu perusahaan dibidang angkutan laut bahan bakar minyak. Sejak tahun 1998 salah satu dari mereka mencoba peruntungan di perusahaan lain. Tiba-tiba, mereka ketemu dan saling menyapa di One Team Café. Hobi bisa mempertemukan kembali teman lama. Nostalgia teman lama.
“Iya, kami berdua sempat bekerja di salah satu perusahaan anak Pertamina. Ngangkut bahan bakar minyak. Kantor di daerah Priok Jakarta Utara. Sejak tahun 1998, saya keluar dari perusahaan tersebut. Sedangkan, dia tetap berlanjut sampai sekarang. Tadi, pas sedang ngopi di One Team Café, saya terus perhatikan dia agak lama, karena pakai masker. Tapi, akhirnya kenal juga. Hehehehehehe….Memang hobi bisa menyambung kembali nostalgia kami,” jelas Abel dan langsung diiyakan broer Andi yang masih bekerja di perusahaan tersebut.
Cerita unik yang sama juga dialami riders ION bror Radimas dan riders Xmax broer Eddy Halim. Hanya karena hobi, pertemanan dibangun kembali. Dan tidak lupa lokasi juga bisa menjadi saksi terjadinya pertemuan mendadak teman lama. Nostalgia teman lama.
“Saya termasuk orang baru bila dibandingkan om Eddy. Beliau sudah lama, bahkan termasuk orang-orang yang merintis perusahaan tersebut. Hehehehe… Om Eddy sudah lama tinggalkan perusahaan itu, kalau saya baru, sejak awal Covid-19. Lewat obrolan di One Team Café, barulah saya tahu om Eddy pernah satu kantor dengan saya di perusahaan tersebut. Dan pada akhirnya obrolan kami lancar ditemani secangkir kopi hangat di ruangan yang nyaman,” tutur broer Radimas lewat Whatsapp.
One Team Café buka dari pukul 08.30 WIB – 17.30 WIB. Tempat ini sengaja dbuat senyaman mungkin untuk teman-teman riders yang ingin melepas lelah. Bila Anda ingin berkunjung ke tempat ini, kami pastikan bahwa Anda akan dilayani dengan baik. One Team Café hadir untuk membawa Anda mengalami inspirasi baru dengan mencicpi secangkir kopi hangat. Salam One Team…!