Cosmobikers Lovers – Mengapresiasi segala upaya dan usaha yang telah diberikan kepada Putra-Putri Bangsa Indonesia, Givi Indonesia melalui “Campaign 7adi 7uara” ingin memberikan treatment spesial kepada mereka yang telah berkontribusi pada Sektor Pelayanan Publik.
Sejalan dengan kedatangan Dirgahayu Republik Indonesia Ke-77, maka kami ingin memberikan Discount 77% untuk setiap pembelian Box dan Bracket bagi Pekerja di Sektor Pelayanan Publik yang terpilih.
Sejumlah individu akan kami pilih berdasarkan kriteria yang dapat memenuhi syarat kami. Untuk itu, bagi Anda yang berminat untuk mengikuti Campaign ini harap mengisi angket dibawah ini. Atau dapat menghubungi nomor admin Givi WA 0822.1010.9853.
Pekerja Pelayan Publik disini bisa seorang : Pekerja kesehatan, pemadam kebakaran, jasa kebersihan, pegawai pemerintah, pegawai perusahaan milik pemerintah, pekerja yayasan sosial, pengamanan nasional, pegawai pendidikan maupun pelajar
“Hati-hati penipuan, selalu konfirmasi ke nomer diatas untuk setiap tindakan dan pertanyaan. Kami tidak bertanggung jawab atas segala kerugian yang diakibatkan oleh Pihak yang tidak bertanggung-jawab. Semoga berhasil, “ungkap Admin Givi Indonesia. Selamat 7adi 7uara Givi Lovers…!