Featured newsSports, Lifestyle & Environment

Family First Indonesia, Hari Anak Nasional 2022 Anak Terlindungi Indonesia Maju

Cosmobikers Lovers – Beberapa hari terakhir ini kita dikejutkan dengan sebuah berita yang memilukan, di mana seorang anak di Kabupaten Tasikmalaya meninggal dunia usai mengalami depresi akibat perundungan oleh teman-temannya.

Alkisah korban dipaksa untuk menyetubuhi kucing sambil direkam menggunakan ponsel. Video rekaman itu kemudian tersebar ke berbagai akun media sosial. Korban sempat melangami depresi hingga meninggal dunia saat menjalani perawatan di rumah sakit.

Hari ini kita memperingati, Hari Anak Nasional (HAN), yang mengambil tema “Anak Terlindungi, Indonesia Maju”. Tema ini ditujukan untuk mendorong semua pemangku kepentingan – orang tua, pendidik, pemuka agama – untuk bekerjasama melindungi anak-anak yang Tuhan titipkan di tengah-tengah kita.

Memang orang tua mendapat mandat sebagai penanggung jawab utama untuk mendidik dan melindungi anak- anak, namun dibutuhkan dukungan dan kerjasama dari lembaga pendidikan, lembaga keagamaan dan pemerintah, mengingat setiap anak yang dilahirkan dan dibesarkan ditengah-tengah keluarga, juga bertumbuh dalam komunitas di lembaga pendidikan dan juga di tengah-tengah masyarakat.

Anak perlu kita lindungi dan hormati haknya, dengan :
1. Tidak memperlakukan anak bagaikan aset atau kepemilikan yang bisa kita “gunakan” untuk mencapai keinginan kita, untuk kita jadikan ‘bukti’ kehebatan atau keberhasilan kita, apalagi kita memaksakan anak untuk untuk mencapai impian-impian yang belum tercapai. Anak adalah anugrah dari Sang Pencipta, milik pusaka TUHAN, yang perlu kita besarkan dan didik, dengan cara dan prinsip yang benar.

2. Tidak menggunakan tindakan fisik yang berlebihan, atau kata-kata yang melukai dalam mendisiplin anak. Koreksi perilakunya yang tidak sesuai dengan norma agama dan sosial, tetapi jangan sampai kita melukai pribadi si anak. Sebaliknya apresiasi setiap sikap dan perilakunya yang baik. Prof. Gregory Slayton, Pendiri dan Ketua Family First Global, menyatakan bahwa untuk setiap 1 teguran atau tindakan pendisiplinan, perlu diimbangi dengan 10 tindakan atau kata-kata yang positif.

3. Menjauhkan pornografi, narkoba, minuman beralkohol dari keluarga kita. Ketiga hal tersebut sudah terbukti memicu perilaku tindak kejahatan yang bisa menjadikan anak terluka. Dan orang tua perlu memberikan teladan yang baik, dengan menjauhi hal-hal tersebut.

Kita perlu membangun lingkungan keluarga yang aman dan nyaman untuk anak. Memang tidak akan pernah ada pernikahan atau keluarga yang sempurna. Namun bila suami istri belajar untuk bersehati, bersepakat, saling menghargai, saling memaafkan.

Dan orang tua dengan sengaja dan konsisten menginvestasikan waktunya untuk membangun relasi yang dekat dengan anak, memberi waktu dan telinga untuk mendengarkan cerita dan pendapat mereka, maka anak memiliki tempat yang membuatnya merasa dilindungi, diterima dan dikasihi dengan kasih tanpa syarat.

Selain dari itu semua, melindungi anak juga bisa dilakukan dengan membangun kerohanian anak yang kokoh dan bertumbuh di dalam kasih dan anugrah Sang Pencipta. Kita hidup di dalam dunia yang VUCA ( Volatility, Uncertainty, Complexity, _ dan _Ambiguity ), di mana perubahan sangat cepat.

Tidak terduga, dipengaruhi oleh banyak faktor yang sulit dikontrol, dan kebenaran serta realitas menjadi sangat subyektif. Dengan membangun iman yang kokoh dan bertumbuh, kita membiasakan anak untuk tetap berpedoman pada ketetapan dan ajaran-Nya, sebagaimana yang tertulis di dalam Kitab Suci.

Melindungi anak BUKAN semata dengan membiarkan anak menjadi semau gue, atau membanjiri anak dengan fasilitas yang memanjakannya, tapi juga dengan membangun imannya kepada Tuhan, menanamkan nilai-nilai yang luhur agar anak memiliki sikap dan perilaku yang membantunya untuk berhasil dan melindunginya dari hal-hal yang bisa merusak dan melukainya.

Serta menciptakan suasana rumah ( home ) yang membuat anak merasa dilindungi, diterima, dan dikasihi dengan kasih tanpa syarat. Dengan demikian anak akan bertumbuh menjadi pribadi yang sehat, menghidupi rencana dan mencapai tujuan yang telah dirancangkan oleh Sang Pencipta.

Sumber, Family First Indonesia – Memperkokoh keluarga Indonesia !
@familyfirstindonesia; @hatiyggembira
www.familyfirstindonesia.org. WA. 08111 957697
Anak Terlindungi, Indonesia Maju..!

 

Comments are closed.

0 %